18 April, 2011

Menemukan cinta sejati di KAMPOENG INGGRIS

FIQRI FIRMANSYAH, Setelah lama tak terlihat di dunia nya ( Entertainment ) kami KABAR BINTANG mencoba menelusuri bagaimana dengan aktifitasnya sekarang, apa yang membuat cowok penyuka semur jengkol ini benar - benar menghilang dari dunia yang sudah membesarkan namanya. " Alhamdulillah saya sangat baik.. bahkan saya sedang menemukan cinta sejati saya sekarang.. hahaha " Guraunya. Apakah yang Fiqri maksud? apakah ia sedang menjalin hubungan spesial dengan seorang wanita? Ternyata tidak, cinta sejati yang ia maksud disini ialah Bahasa Inggris yang sedang ia dalami sekarang di KAMPOENG INGGRIS sebuah desa di daerah Tulungrejo, Pare Kediri JATIM yang terdapat ratusan lembaga / kursusan dari berbagai macam bahasa mulai bahasa Inggris, bahasa Jepang,  bahasa Mandarin, bahasa Arab, dll. Lantas apakah yang membuat Fiqri betah belama - lama di Kampoeng Inggris, bahkan ia juga bilang ia akan tinggal di Pare selama setahun. " Iyah, aku punya rencana setahun disini, dan sekarang sudah berjalan hampir 4 bulan, aku bener2 enjoy dan nikmatin banget suasana disini jauh banget sama suasana kota yang bikin kita tiap hari jenuh sama macet, dan gaya hidup yg seakan - akan dikejar waktu. Disini aku bener2 dapetin banyak bgt ilmu.. khususnya untuk bahasa Inggris sndiri, makanya aku bilang aku berasa nemuin cinta sejatiku ya itu English. lalu kenapa aku bener2 punya semangat besar utk study di Pare, cause i have purpose.. aku pengen banget kuliah di abroad, so of course aku musti punya score yg standart utk toefl, ielts, dsb. Jadi selama setahun di Pare ini aku bakal ambil program seperti Speaking, Grammar, Pronunciation, Toefl, Ielts, dan insyallah aku jg bakal ambil bahasa mandarin, karena yang kita tahu skrang bahasa mandarin sangat penting untuk perusahaan2.. So, that's all. :) " tegas Fiqri. Lalu bagaimana dengan aktifitas Fiqri di dunia Entertainment sekarang,  ada rencana untuk kembali ke Jakarta lagi nggak? " Kalo aktifitas aku di Entertainment itu udah jelas banget aku gak bisa ninggalin yang 100 %, sampai sekarang pun aku masih ambil job2 offair.. dan bersyukur nya lagi walaupun di Pare aku masih sering dapat tawaran untk nyanyi di event offair, aku juga ambil job reguler seperti di hotel. yah Alhamdulillah lah dua2nya masih bisa jalan dg baik. Kalo rencana utk ke Jakarta pasti ada ya.. tapi mungkin masih lama banget karena utk skrang ini aku msih fokusin di study ku dulu deh, hehehe ". :) by : Boy